Mengapa terus diberi tahu "Rekaman terlalu singkat" bahkan ketika saya merekam lagu yang sangat panjang?
Mungkin ada masalah pada streaming audio kamu saat peluncuran. Tutup saja aplikasi lalu buka kembali, maka kesalahan tersebut akan menghilang. Untuk benar-benar menutup aplikasi, kamu harus membuka layar Home, lalu kembali klik dua kali tombol Home. Ini akan menampilkan AutoRap (dan aplikasi kamu lainnya yang terbuka) di bagian bawah. Tahan AutoRap sampai mulai bergetar dan menampilkan tanda hubung merah. Tekan garis hubung merah untuk menutup aplikasi.
Mengapa kata-kata saya terus dipotong di tempat yang aneh?
AutoRap menggunakan teknologi pendeteksi ucapan agar mengenali cara terbaik untuk memotong dan mengulangi kata yang kamu ucapkan, guna meniru struktur lagu rap yang sebenarnya. Teknologi ini dirancang untuk berfungsi di semua bahasa, sehingga terkadang bisa membuat keputusan yang terasa ganjil. Jika tidak menyukai cara ucapanmu dipotong, pilih "Ubah Ketukan" dan ulangi AutoRap, maka proses itu akan dicoba lagi!
Mengapa tidak ada suara?
Hal ini mungkin karena mesin audio tidak dijalankan dengan benar. Coba tutup lalu luncurkan kembali aplikasi tersebut.
Mengapa suara saya begitu lembut dalam rekaman?
Saat merekam, pastikan kamu mengucapkan/nge-rap langsung ke arah mikrofon. Jika kamu memegang perangkat terlalu jauh dari mulut, atau suara kamu sangat lemah, maka suara kamu mungkin akan terdengar terlalu rendah dalam rekaman.
Izin apa saja yang kamu minta?
Android sangat membantu memberi tahu kamu semua fitur ponsel yang bisa diakses aplikasi, tetapi terkadang tidak jelas penyebabnya. Baca terus deskripsi apa yang bisa dilakukan AutoRap dengan masing-masing izin ini.
-
Pembelian Dalam Aplikasi
- Kamu bisa melakukan pembelian kepelangganan dalam aplikasi. Kamu tidak perlu melakukan pembelian dalam aplikasi untuk menggunakan aplikasi ini.
-
Identitas
- Dengan ini kamu bisa masuk dengan akun Google+ jika memilikinya.
-
Lokasi
- Bila berbagi lagu, lagu itu akan muncul di bola dunia dan kami menggunakannya untuk menentukan tempat meletakkannya. Lokasi kamu tidak akan pernah kami ungkapkan. Selain itu, kami memperhatikan dari negara mana saja (dan dalam beberapa kasus, negara bagian mana saja) pengguna kami berasal agar kami bisa mengoptimalkan aplikasi untuk kebutuhan pemirsa.
-
Foto/Media/File
- Kamu bisa memilih foto dari Koleksi kamu untuk diunggah ke profil atau disimpan sebagai sampul album kamu.
-
Mikrofon
- Ini adalah aplikasi vokal mikrofon yang akan kamu gunakan untuk bernyanyi atau nge-rap dengan aplikasi ini.
-
Informasi Koneksi Wi-Fi
- Periksa apakah perangkat kamu bisa terhubung ke jaringan Wi-Fi. Ini diperlukan untuk masuk ke akun Smule kamu dan mengunduh lagu baru!
-
ID Perangkat & Informasi Panggilan
- Kami menggunakannya untuk membuat ID unik yang tidak dapat mengidentifikasi pribadi bagi setiap perangkat yang membantu kami mengelola, memecahkan masalah, dan meningkatkan layanan aplikasi.
Bagaimana jika pertanyaan saya tidak tercantum di sini?
Kirimi kami email! Kami senang membantu. Kamu bisa Hubungi Kami Di Sini.